Kecamatan Sungai Kakap Kabupaten Kubu Raya Jadi Minapolitan


Kubu Raya – Tidak hanya dijadikan kawasan pertanian, Kecamatan Sungai Kakap juga akan disulap menjadi kawasan Minapolitan. Dinas Perikanan dan Kelautan berencana akan mengembangkan sektor perikanan di kawasan lumbung padi Kubu Raya itu.
Peta Kecamatan Sungai Kakap Kab. Kubu Raya
Pengertian minapolitan terdiri dari dua kata mina artinya ikan dan politan artinya kota, jadi minapolitan adalah kota perikanan. KAWASAN MINAPOLITAN berdasarkan turunan kawasan Agropolitan : adalah kawasan yang terdiri atas satu atau lebih pusat kegiatan pada wilayah pedesaan sebagai sistem produksi perikanan dan pengeloaan sumberdaya alam tertentu yang ditunjukkan oleh adanya keterkaitan fungsional dan hierarki keruangan satuan sistem permukiman dan sistem minabisnis. Minapolitan adalah konsepsi pembangunan ekonomi kelautan dan perikanan berbasis kawasan berdasarkan prinsip-prinsip terintegrasi, efisiensi, berkualitas dan percepatan.  Kawasan Minapolitan adalah suatu bagian wilayah yang mempunyai fungsi utama ekonomi yang terdiri dari sentra produksi, pengolahan, pemasaran komoditas perikanan, pelayanan jasa, dan/atau kegiatan pendukung lainnya. (http://sarbiawandoka.blogspot.com/2012/01/kawasan-minapolitan.html)

“Jadi kita rencanakan mulai dari Sungai Rengas hingga Sungai Kakap akan menjadi kawasan Minapolitan. Luasnya enam ribu hektar,” ungkap Suharjo, Plt Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan disela-sela peresmian Kantor Perikanan dan Kelautan Kubu Raya yang baru.

Sektor perikanan merupakan sektor unggulan di Kubu Raya, selain sektor pertanian. Sehingga dianggap memiliki potensi yang besar untuk dimanfaatkan dengan melibatkan masyarakat. “Pada dasarnya kami telah membuat kawasan Minapolitan, tapi masih dengan skala kecil, seperti yang ada di Sungai Kakap dan ini akan kami kembangkan,” tuturnya.

Dampak positif dengan adanya kawasan Minapolitan ini, adanya kucuran bantuan yang akan diberikan Kementerian Perikanan dan Kelautan terhadap nelayan dan masyarakat sekitar.Bupati Kubu Raya H Muda Mahendrawan SH mendukung wacana penetapan kawasan Minapolitan, lantaran akan banyaknya sektor usaha masyarakat di bidang perikanan. Diantaranya budi daya, pengelolaan, hingga pasarannya sangat baik.

“Draf untuk mendesain kawasan tersebut telah dibuat. Tinggal disesuaikan dengan kondisi wilayah yang akan ditetapkan sebagai kawasan Minapolitan. Memang perencanaannya harus matang, melibatkan konsultan dan dinas terkait. Agar program-program dari pusat bisa menyatu dengan program yang kita miliki,” papar Muda.

Penetapan kawasan minapolitan tidak jauh berbeda dengan penetapan kawasan pertanian, Di dalamnya ada kawasan yang disebut sebagai rice estate and food estate.Ketua Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Kubu Raya, Bahtiar berharap kawasan Minapolitan tidak hanya ditetapkan di Kecamatan Sungai Kakap. Tetapi juga di kecamatan lain seperti Teluk Pakedai dan Batu Ampar.




Komentar

Postingan populer dari blog ini

RESUME ISI UNDANG-UNDANG APARATUR SIPIL NEGARA UU NOMOR 5 TAHUN 2014

JANGAN TIDUR DI PAGI HARI